Wednesday, August 10, 2011

MENUNTUT ILMU DAN KERENDAHAN HATI

Tuntutlah ilmu bersama kerendahan hati,
rendah hati itu akhlak para Nabi,
sombong diri itu sifat syaitoni.

Tuntutlah ilmu dan raihlah kerendahan hati,
jangan nanti belajar di pagi hari,
petang sudah menyanggah ulama itu dan ini.

Tuntutlah ilmu dan bersifatlah rendah hati,
ia kan menarik berkat Ilahi,
umpama magnet bertemu besi.

Tuntutlah ilmu dan teruslah merendah diri,
menjadi seperti resminya padi,
semakin berisi merunduk ke bumi.

Apalah guna ilmu tanpa kerendahan hati,
seumpama Azazil yang bijak bestari,
Akhirnya dilaknat Yang Maha Suci.